Indeks Kospi Lanjutkan Rally Terbatas Didukung Kinerja Saham Unggulan

Jurnal Link – Pada perdagangan hari ini bursa saham Korea Selatan terpantau mengalami kenaikan yang signifikan (12/8). Bursa saham terangkat naik didukung oleh hasil perdagangan positif di bursa saham Wall Street dini hari tadi. Meredanya tensi geopolitik global telah membantu bursa saham memperoleh kembali momentum menguatnya.

Bursa saham Seoul melanjutkan kenaikan pada perdagangan Selasa ini. Saham-saham unggulan tampak mengalami kenaikan melanjutkan kenaikan signifikan perdagangan hari Senin lalu.

Pada perdagangan hari ini saham-saham lapis biru mendapatkan kembali momentum menguatnya. Samsung Electronics terangkat naik sebesar 0.6 persen. Posco juga lanjutkan kenaikan sebesar 0.3 persen.

Hari ini indeks spot Kospi tampak mengalami kenaikan yang lumayan. Indeks spot terangkat menguat sebesar 11.96 poin atau 0.59 persen dan berada pada posisi 2051.33 poin.

Indeks berjangka Kospi 200 dibuka di posisi 264.90 poin hari ini. Indeks berjangka tersebut alami kenaikan sebesar 35 poin dibandingkan posisi penutupan perdagangan sebelumnya. Saat ini indeks berjangka tampak kembali menguat dan sudah mencapai posisi 265.30 poin.

Analis Vibiz Research dari Vibiz Consulting memperkirakan bahwa pergerakan indeks berjangka pada perdagangan hari ini akan cenderung mengalami peningkatan meskipun terbatas. Indeks berjangka diperkirakan akan mengalami pergerakan pada kisaran 264.80 – 266.30 poin.

Tags: , , ,

Leave a comment